Ingin Jadi Mahasiswa PKN STAN, Pelajari Modul Resminya

Sejak dahulu model sekolah kedinasan diburu banyak peminat. Alasannya karena selain biaya sekolahnya gratis, usai menyelesaikan kuliah dijanjikan pekerjaan. Maka banyak siswa lulusan SMA/MA yang memilih untuk masuk ke sekolah kedinasan, salah satu yang peminatnya paling banyak adalah Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (PKN STAN) karena ada “jaminan masa depan”. Ya, setelah lulus STAN kamu akan diprioritaskan bekerja sebagai PNS di departemen-departemen Kementrian Keuangan.

Setiap tahun PKN STAN, membuka peluang untuk putra-putri terbaik untuk berkuliah di STAN. Seperti kita tahu untuk bisa masuk sekolah kedinasan seperti PKN STAN ini tidaklah mudah. Hanya anak-anak lulusan SMA terbaik yang biasa tersaring masuk ke STAN dari beribu-ribu pelamar. Sebelum mendaftar kamu perlu tahu dan cermati dahulu ketentuan-ketentuan umumnya sebagai berikut.

  1. Rapor lulusan SMA/SMK. Penilaian rapor dihitunga dari semester 1 – 5. Sementara nilai rata-rata minimal yang diperbolehkan untuk mendaftar adalah 70 dengan skala 100 atau 2,80 dengan skala 4 dan tidak berlaku pembulatan.
  2. Usia maksimal 20 saat 1 September 2019. Syarat untuk masuk STAN diperlukan usia maksimal 20 tahun, pada bulan September.
  3. Ukuran tinggi badan untuk perempuan minimal 160 cm dan laki-laki 165 cm.
  4. Berbadan sehat dan bebas dari napza (narkoba, psikotropika, dan zat adiktif lainnya).
  5. Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama mengikuti pendidikan.

Persyaratan lainnya kamu bisa berkunjungi situs resmi ini http://www.spmb.pknstan.ac.id

Berdasarkan data dari Panitia Seleksi Nasional (Panselnas), Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN masih menjadi sekolah kedinasan favorit dengan jumlah pendaftar pada tahun 2018 sebanyak 147.702 pelamar yang memperebutkan 7.301 kursi. Persaingan yang sangat ketat ini menuntut kamu untuk bersungguh-sungguh mempersiapkan dirimu jika ingin masuk menjadi salah satu mahasiswa di PKN STAN. Caranya dengan mencari sebanyak mungkin informasi seputar PKN STAN. Mempelajari soal-soal tahun-tahun sebelumnya, memahami pola soal yang sering keluar, berlatih banyak soal-soal yang dapat membuat dirimu terbiasa dalam mengerjakan soal secara cepat dan tepat.

Belajar dari Modul Resmi PKN STAN

Yaapp seperti mau ujian masuk ke perguruan tinggi lainnya, kamu harus persiapkan diri mulai sekarang juga. Buku yang sangat recommended “Modul Resmi SPMB PKN STAN.” Buku ini sangat lengkap isinya, yaitu:

  1. Informasi PKN STAN terbaru (Informasi umu SPMB PKN STAN, persyaratan, cara pendaftaran online, pembayaran pendaftaran, dan FAQ (Frequently Asked Question) atau pertanyaan-pertanyaan seputar PKN STAN yang sering ditanyakan oleh calon mahasiswa seperti kamu.
  2. Ringkasan materi terupdate.
  3. Full tip dan trik menyelesaikan soal.
  4. Full soal asli dan pembahasan terkini.
  5. Full prediksi jitu dan pembahasan.

panduan resmi spmb pkn stanSelain itu, Buku ini dilengkapi dengan software SKD CPNS CAT, TOEFL, dan Psikotes, aplikasi dalam bentuk android. Sebagai pelengkap pembelajaran visual, ada juga video tip dan trik tutorial mengerjakan soal-soal.

Yuuuk segera miliki buku ini dan kuasai isinya! Persiapkan dirimu sekarang juga! Masa depan ada ditanganmu, menjadi mahasiswa/i STAN bisa kamu wujudkan. Keep Fighting guys!

 

 

 

 

 

 

 

 

Foto: shutterstock.com

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *