Deskripsi
KISI-KISI UN TERBARU
Kisi-kisi adalah rambu-rambu dalam membuat soal-soal ujian nasional SMP/MTs. Kisi-kisi ini sebagai acuan dalam pembuatan soal ujian. Dengan adanya kisi-kisi, kita bisa tahu materi yang akan diujikan di UN SMP/MTs 2015.
KUMPULAN SOAL DAN PEMBAHASAN
Selain kisi-kisi ujian nasional, dalam buku ini terdapat kumpulan soal dan pembahasan ujian dari tahun-tahun sebelumnya. Dengan mempelajari kumpulan soal dan pembahasan ujian tersebut, kita akan tahu bagaimana model soal yang sering muncul, sehingga kita lebih siap dalam menghadapi UN SMP/MTs 2015.
PREDIKSI SOAL UN SMP/MTs 2015
Untuk lebih memantapkan lagi persiapan dalam menghadapi ujian nasional 2015, buku ini dilengkapi dengan soal-soal prediksi tahun 2015. Dengan mempelajari soal prediksi, kita akan mengetahui gambaran seperti apa kira-kira soal yang akan muncul di UN SMP/MTs 2015.