Persiapan Menghadapi Ujian Nasional SMP 2017

Ujian terakhir yang akan menentukan lulus atau tidaknya seorang siswa dalam menjalani proses pendidikan selama tiga tahun di bangku SMP, ditentukan dalam Ujian Nasional. Hal ini tentu saja sesuatu yang harus dihadapi dengan serius, dan persiapan yang sebaik-baiknya.

Ujian terakhir yang akan menentukan lulus atau tidaknya seorang siswa dalam menjalani proses pendidikan selama tiga tahun di bangku SMP, ditentukan dalam Ujian Nasional. Hal ini tentu saja sesuatu yang harus dihadapi dengan serius, dan persiapan yang sebaik-baiknya.

Sampai sekarang hampir semua siswa yang akan menjalani UN selalu saja dihantui rasa takut dan khawatir gagal. Menguasai materi pelajaran saja belumlah cukup untuk menghadapi UN dan US, sebab memerlukan juga latihan yang terus-menerus dan terukur, jadi berlatih mengerjakan soal-soal yang pernah muncul pada UN sebelumnya sangatlah penting.

Ada buku berjudul “Target Nilai 10 UN SMP 2017” ini sengaja dihadirkan untuk menyingkap rasa takut itu dengan cara banyak berlatih. Latihan yang rajin akan membuat siswa semakin percaya diri dan yakin ketika mengerjakan soal-soal UN 2017.

terget smp copyx

Buku yang berisi kumpulan soal dan pembahasan jawaban yang terdiri dari mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan IPA (Ilmu Pengetahuan Alam). Ada pun untuk materi US (Ujian Sekolah) terdiri dari mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan dan IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial). Setiap kunci jawaban pada mata pelajaran masing-masing dibahas secara jelas, sehingga mempermudah siswa dalam memahaminya.

Pada pembahasan jawaban diberikan tip dan trik cara cepat mengerjakan soal, sehingga siswa dalam menempuh UN bisa mengatur waktu yang tersedia dengan lebih baik. Hal ini dapat menghindari rasa panik akibat kurang bisa mengatur waktu yang tersedia.

Sebagai bonus, buku ini dilengkapi oleh sebuah CD Interaktif yang di dalamnya berisi; try out simulasi UN, aplikasi penghitung skor UN secara otomatis, BSE (Buku Sekolah Elektronik) SMP yang terdiri dari kelas 1,2,3, sehingga siswa yang hendak menghadapi UN bisa melihat dan belajar kembali pelajaran yang telah diterima di kelas sebelumnya.

Banyaknya materi pelajaran yang harus dikerjakan dan dilatih terus-menerus, membuat siswa mesti fokus pada beberapa materi yang kemungkinan besar keluar pada Ujian Nasional. Oleh sebab itu, buku ini dilengkapi dengan kisi-kisi Ujian Nasional SMP yang dapat memudahkan siswa dalam memprediksi soal yang akan keluar di Ujian Nasional kelak.

Selamat menghadapi Ujian Nasional dan selamat berlatih!


Banyaknya sarana latihan yang tersaji di buku ini dapat menjadi solusi terbaik bagi setiap siswa SMP dalam mempersiapkan diri menghadapai Ujian Nasional 2017 yang akan datang.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *